Makalah TIK Pembahasan E-mail



KATA PENGANTAR
Puji syukur kami ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, Atas Rahmat dan Karunia-NYA maka kami dapat menyelesaikan penyusunan makalah Teknologi Informasi dan Komunikasi  khususnya tentang pembahasan E-mail sebagai bahan materi pembelajaran.
Penyusunan makalah ini adalah merupakan salah satu tugas agar siswa terlatih guna meningkatkan motifasi belajar siswa.

Dalam penyusunan makalah ini kami merasa masih banyak kekurangan baik teknis penyusunan maupun materi, mengingat akan kemampuan yang kami miliki. Untuk itu kritik dan saran sangat saya harapkan demi penyempurnaan penyusunan makalah ini.
Dalam penyusunan makalah ini kami menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada  Guru  pembawa mata pelajaran  Teknologi Informasi dan Komunikasi   . Secara khusus kami juga menyampaikan terima kasih kepada teman-teman yang sedikit ikut membantu kami.
Semoga materi ini dapat bermanfaat dan menjadi sumbangan pemikiran bagi yang membutuhkan, khususnya bagi kami sendiri sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai.

 









DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ……………………………………………………………………  1
DAFTAR ISI …………………………………………………………………………….    2
BAB I PENDAHULUAN……………………………………………………………….    3
A.  LATAR BELAKANG………………………………………………………………..   3
C. TUJUAN………………………………………………………………………………    3
BAB II PEMBAHASAN………………………………………………………………..    4
PENGERTIAN E-MAIL ………………………………………………………………..    4
FASILITAS E-MAIL ……………………………………………………………,…….     4
CARA MEMBUAT EMAIL ……………………………………………………………    11
BAB III PENUTUP ……………………………………………………………………..    15
A. KESIMPULAN………………………………………………………………………..   15
B. SARAN………………………………………………………………………………..   15
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………………..  16






BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
Surat elektronik sudah mulai dipakai di tahun 1960-an. Pada saat itu internet belum terbentuk, yang ada hanyalah kumpulan computer yang terbentuk sebagai jaringan.
Konsep e-mail sendiri pertama kali dikemukakan oleh Ray Tomlinson, seorang computer engineer pada akhir tahun 1971. Ray Tomlinson saat itu bekerja pada Bolt, Beranek and newman (BBN) milik lembaga pertahanan Amerika.
Awalnya Ray bereksperimen dengan sebuah program yang bernama SNDMSg yang bisa digunakan untuk meninggalkan pesan pada sebuah computer, sehingga orang lain yang memakai computer itu dapat membaca pesan yang ditinggalkan. Lalu, ia melanjutkan eksperimenya dengan menggunakan file protocol yang bernama CYPNET sehingga program SNDMSG tadi bisa mengirim pesan ke computer lain yang berada di dalam jaringan ARPnet. Itulah awal terciptanya sebuah e-mail. Pesan e-mail yang pertama kali dikirim Ray dan merupakan e-mail yang pertama di dunia adalah “QWERTYYUIOP”
Pada tahun 1972, Ray mengenalkan icon ‘@’ sebagai identitas e-mail untuk memisahkan user id dan domain sebuah alamat e-mail, yang berarti “at”atau”pada”.
Sebuah alamat e-mail terdiri atas dua bagian  yaitu di sebelah kiri tanda @ disebut user id (paksiman), yang menunjukan identitas pemilik e-mail tersebut. User id ini dapat berupa nama pemilik, singkatan nama, nickname, nomor atau apapun juga. Sedangkan teks setelah lambing @ (yahoo.com) disebut domain name/hostname yang menunjukan identitas domain tempat e-mail (mail server) tersebut disimpan.
Mulai tahun 1980-an surat elektronik sudah bisa dinikmati oleh khalayak umum. Sekarang ini banyak perusahaan pos di berbagai Negara menurun penghasilanya disebabkan masyarakat sudah tidak memakai jasa pos lagi
B.     Tujuan
Mengetahui fasilitas-fasilitas dan  cara-cara  membuat e-mail .




BAB II
PEMBAHASAN
A.    Pengertian  Email
E-mail adalah surat melalui media elektronik.Sebenarnya email merupakan singkatan dari “Electronic mail”. Melalui email kita dapat mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet.
B.     Fasilitas Email
Penggunaan email sebagai media berkirim surat sudah dilakukan oleh kebanyakan manusia di seluruh belahan duni, mulai dari yang sudah mahir sampai yang masih awam dan newbe. Banyak para pemula yang menggunakan email secara sederhana tanpa memahami secara mendalam tentang fasilitas-fasilitas layanan email. Agar bisa lebih memahami tentang fasilitas apa saja yang dapat digunakan pada layanan email, berikut fasilitas layanan email tersebut .
Mengenal Fasilitas Email
Berikut ini adalah beberapa  fasilitas  pada akun email untuk mengelola surat elektronik (email) kita, diantaranya adalah sebagai berikut :
a.       Inbox (Kotak masuk)
Merupakan  tempat  menyimpan  surat  atau  email  sebagai  mana  layaknya  sebuah folder penyimpanan file di dalam komputer. Inbox dapat digunakan untuk memeriksa surat, membaca serta mengelolanya.
b.      Check Mail (Cek email)
Merupakan fasilitas link perintah untuk mencek surat – surat yang baru masuk atau membaca surat – surat lama yang berada di Inbox.
c.       Compose (Menyusun)
Merupakan  fasilitas link perintah untuk menampilkan  lembar pembuatan  surat baru yang akan dikirim




d.      Folders (Folder)
Merupakan  fasilitas  pengarsipan  bagi surat – surat, baik surat yang telah terkirim maupun surat yang telah diterima.
e.       Address Book (Alamat buku)
Merupakan  fasilitas  untuk  membuat  yang  menyimpan  daftar  alamat  email  penting
(misalnya email relasi dan rekan).
f.       Reply (Balasan)
Merupakan   fasilitas  link  perintah   untuk  menampilkan   lembar  pembuatan   surat balasan berdasarkan  sebuah email yang telah dibaca. Melalui fasilitas ini, tidak perlu lagi mengetik alamat email tujuan dan judul surat, cukup mengetik pesan balasan di atas pesan yang diterima.
g.      Forward (Depan)
Merupakan fasilitas untuk mengirim kembali sebuah email yang diterima tanpa melakukan perubahan pada isi email.
h.      Trash (Sampah)
Merupakan tempat pembuangan sementara di email yang sudah di hapus dan tidak diperlukan lagi.
i.        Attachment (Lampiran)
Merupakan fasilitas untuk menyertakan  data lampiran pada pesan email yang akan dikirim ( misalnya file dokumen atau foto).



j.        Option/Configuration  (Opsi/Konfigurasi)
Merupakan fasilitas untuk mengatur akun email seperti mengubah data personal, memberi tanda identitas otomatis pada bagian akhir setiap surat, memblokiran alamat email tertentu, pengubahan password dan sebagainya.
k.      Bulk Mail
Merupakan fasilitas tambahan yang disediakan situs-situs tertentu untuk menyaring dan menyimpan  secara otomatis penerimaan  email baru yang dianggap  tidak penting atau mengganggu seperti email promosi atau sejenisnya.
l.        Signature (Tanda Tangan)
Merupakan  fasilitas  pemberian  tanda  identitas  pengirim  surat  otomatis  yang  akan selalu  disertakan  pada bagian  akhir setiap  email baru yang dikirim  (dapat  dibuat  melalui fasilitas option).
Setelah kita memiliki akun di salah satu server email, maka kita dapat memanfaatkan  akun tersebut untuk berbagai aktifitas yang berhubungan dengan komunikasi email, diantaranya :
1.       Mengecek email yang masuk
2.      Membuka email
3.       Membalas email
4.      Mengirim email dan melampirkan dokumen (attachment)









C.    Car a Membuat E-mail
Cara Membuat Email Gmail Gratis
,untuk cara membuat Email di gmail, silahkan ikuti langkah-langkah simple berikut :
·         Buka http://gmail.com
·         Klik Create An Account di bawah form login.
Anda akan masuk ke halaman pengisian data, silahkan isi formulir  pendaftaran sesuai data pribadi anda..
1.        Nama : Isi dengan nama depan dan nama belakang anda.
2.        Pilih nama pengguna anda : Isikan alamat email yang anda inginkan (nama email harus belum digunakan orang lain).
3.        Buat sandi : Isi dengan password yang anda ingikan.
4.        Konfirmasi sandi anda : Masukkan ulang password anda.
5.        Tanggal lahir : Silahkan isi dengan tanggal lahir anda.
6.        Gender : Pilih jenis kelamin anda.
7.        Ponsel : Isikan dengan nomor telepon anda.
8.        Alamat email anda saat ini : Masukkan alamat email lain (masukkan jika ada). Bisa anda kosongi.
9.        Lokasi : Isi dengan lokasi negara tempat anda tinggal.
10.    Centang dua persyaratan dari google tersebut...
11.    Klik tombol LANGKAH BERIKUTNYA.


·         Setelah anda mengisi formulir pendaftaran, anda akan dibawa ke halaman verifikasi akun, klik Lanjutkan..
·         Anda akan diberi kode verifikasi yang dikirim oleh google secara otomatis ke nomor telepon yang anda isikan tadi. Kemudian masukkan angka verifikasi ke dalam kotak yang tersedia. Jika sudah, silahkan klik Verifikasi.
·         Anda akan dibawa ke halaman Profil, langkah selanjutnya adalah menambahkan foto profil. Jika anda sudah punya silahkan ditambahkan dengan mengklik "Menambahkan Foto Profil". Jika sudah, klik saja Langkah berikutnya..
·         Jika semua langkah diatas sudah anda lakukan dengan benar, akan ada ucapan sambutan dari Google. Klik Lanjutkan ke Gmail.
·         Anda akan langsung dibawa ke halaman muka Gmail. Google akan langsung memberikan 4 pesan ke inbox email anda.












BAB III
PENUTUP

A.    Kesimpulan
E-mail adalah surat melalui media elektronik.Sebenarnya email merupakan singkatan dari “Electronic mail”. Melalui email kita dapat mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet.
E-mail dapat menghubungkan kita dengan siapa saja yang terhubung di internet di seluruh dunia dengan biaya pulsa lokal.
B.     Saran
Sebagai anggota masyarakat dan pengguna situs-situs email pada yahoo atau lainya., sehingga kita tidak lebih sibuk mengurusi dan menghabiskan waktu yang seharusnya kita gunakan untuk bersosialisasi dan berkomunikasi secara langsung dengan orang yang ada disekitar kita, bukan dengan orang yang baru saja akan kita temui di dunia maya.
Karena dengan penggunaan email dan situs jaringan pertemanan lainya dengan baik, benar dan bertanggung jawab, kita dapat menggunakan fasilitas-fasilitas umum itu dengan nyamann, tidak mengganggu kepentingan orang lain dan aman.




DAFTAR PUSTAKA

Sudiman.2007.teknologi informasi dan komunikasi.Jakarta:Depdiknas.
Syamsuardi.2004.teknologi informasi dan komunikasi.yudistira.

0 Response to "Makalah TIK Pembahasan E-mail"

Posting Komentar